Impression Instagram adalah salah satu metrik penting untuk mengukur performa konten digital Anda. Jika Anda aktif menggunakan akun Instagram bisnis, memahami bagaimana impression bekerja bisa membantu Anda merancang strategi konten yang lebih efektif.
Sering disamakan dengan reach, padahal keduanya memiliki perbedaan mendasar dalam cara kerja dan fungsinya. Impression berfokus pada seberapa sering konten Anda tampil di layar pengguna, sedangkan reach melihat berapa banyak akun unik yang melihat konten tersebut.
Artikel ini akan membahas perbedaan antara keduanya secara detail agar Anda bisa mengoptimalkan strategi Instagram marketing Anda.
Apa Itu Impression Instagram?
Secara sederhana, impression Instagram adalah jumlah total tampilan konten Anda baik itu feed, story, atau reels oleh pengguna, termasuk tampilan yang berulang.
Misalnya, jika satu orang melihat konten Anda tiga kali, maka akan dihitung sebagai tiga impression. Fitur ini sangat penting bagi akun bisnis untuk memahami seberapa intens konten mereka dilihat.
Jadwalkan 30 menit sesi konsultasi branding gratis dengan para ahli kami.
Dengan memantau impression, Anda bisa mengukur seberapa besar potensi eksposur konten terhadap audiens, termasuk dari iklan berbayar atau PPC maupun konten organik.
Lalu, Apa Itu Reach Instagram?
Kalau impression menghitung total tampilan, reach berfokus pada jumlah akun unik yang melihat konten Anda. Misalnya, jika satu postingan dilihat oleh 200 akun unik, maka reach-nya adalah 200, meskipun ada akun yang melihatnya berkali-kali.
Reach berguna untuk memahami seberapa luas jangkauan konten Anda terhadap pengguna baru.
Ini sangat penting untuk brand awareness karena membantu Anda mengukur seberapa banyak orang yang benar-benar menjangkau pesan Anda.
Perbedaan Reach dan Impression di Instagram
Meskipun saling berkaitan, reach dan impression punya fungsi dan logika kerja yang berbeda:
- Reach = jumlah akun unik yang melihat konten
- Impression = total tayangan (termasuk dari akun yang sama berulang kali)
Sumber: Postingan Reel Instagram @pmb.umn
Untuk mempermudah pemahaman, mari lihat contoh nyata dari konten reels Instagram @pmb.umn. Dalam salah satu postingan promosi open house mereka:
- Reach tercatat sebesar 69.308, yang berarti konten tersebut dilihat oleh 69.308 akun unik.
- Impression mencapai 96.732, menunjukkan bahwa konten tersebut ditampilkan sebanyak 96.732 kali di layar pengguna, termasuk tayangan berulang dari akun yang sama.
Dari data tersebut, kita bisa simpulkan bahwa banyak audiens yang melihat konten lebih dari satu kali, karena jumlah impression lebih tinggi dari reach. Ini bisa jadi indikasi bahwa kontennya cukup menarik untuk dilihat kembali atau muncul berulang karena algoritma Instagram.
Jika impression tinggi tapi reach rendah, artinya konten Anda mungkin terlalu sering tayang ke audiens yang sama. Sebaliknya, reach yang tinggi menunjukkan Anda berhasil menjangkau audiens baru. Memahami keduanya penting untuk mengevaluasi efektivitas strategi distribusi konten Anda.
Kenapa Jumlah Impression Bisa Lebih Tinggi dari Reach?
Impression Instagram adalah metrik yang cenderung lebih tinggi karena sifatnya yang menghitung seluruh tayangan, termasuk pengulangan.
Satu akun bisa melihat satu postingan Anda lebih dari satu kali—dan semuanya tercatat sebagai impression.
Misalnya:
- 1 user melihat 1 postingan sebanyak 5 kali
- Maka akan dihitung sebagai 1 reach dan 5 impressions
Hal ini wajar dan tidak perlu dikhawatirkan. Justru bisa menjadi insight untuk mengetahui apakah konten Anda cukup menarik untuk dilihat lebih dari sekali. Faktor lain seperti algoritma Instagram, kualitas konten, dan waktu posting juga ikut memengaruhi.
Jenis-Jenis Impression di Instagram
Impression Instagram tidak hanya berasal dari satu sumber. Berikut ini beberapa jenis impression berdasarkan asal tayangannya:
- Home – berasal dari feed utama follower Anda.
- Profile – saat pengguna melihat konten melalui kunjungan ke profil Anda.
- Hashtag – didapat saat pengguna menemukan konten dari tagar yang Anda gunakan.
- Location – muncul dari pengguna yang mengakses konten lewat lokasi yang Anda sematkan.
- Explore atau Other – dari fitur pencarian, story share, reels, atau ketika pengguna membagikan konten Anda ke orang lain.
Dengan memahami asal tayangan ini, Anda bisa mengetahui kanal mana yang paling efektif menjangkau audiens.
Manfaatkan Reach dan Impressions untuk Strategi Konten Anda
Impression Instagram adalah metrik yang memperlihatkan seberapa sering konten Anda dilihat, sedangkan reach menunjukkan seberapa luas jangkauan audiens Anda. Keduanya punya fungsi penting dan saling melengkapi dalam mengevaluasi performa konten.
Memahami perbedaan reach dan impression akan membantu Anda menentukan strategi terbaik dalam membuat konten dan mengatur waktu posting.
Jika Anda ingin membangun strategi digital yang lebih efektif, Dreambox siap membantu. Mulailah dengan menjelajahi layanan Digital Marketing kami untuk solusi yang sesuai kebutuhan bisnis Anda.
Kunjungi website resmi Dreambox untuk informasi lengkap, atau hubungi tim kami untuk konsultasi langsung. Jangan lupa, temukan juga insight menarik lainnya di blog Dreambox.